Pages

Rabu, 18 November 2015

SWOT


Analisis SWOT adalah metode perencanaan strategis yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strengths), kelemahan (weaknesses), peluang (opportunities), dan ancaman (threats) dalam suatu proyek atau suatu spekulasi bisnis. Keempat faktor itulah yang membentuk akronim SWOT (strengths, weaknesses, opportunities, dan threats). Proses ini melibatkan penentuan tujuan yang spesifik dari spekulasi bisnis atau proyek dan mengidentifikasi faktor internal dan eksternal yang mendukung dan yang tidak dalam mencapai tujuan tersebut. Analisis SWOT dapat diterapkan dengan cara menganalisis dan memilah berbagai hal yang mempengaruhi keempat faktornya, kemudian menerapkannya dalam gambar matrik SWOT, dimana aplikasinya adalah bagaimana kekuatan (strengths) mampu mengambil keuntungan (advantage) dari peluang (opportunities) yang ada, bagaimana cara mengatasi kelemahan (weaknesses) yang mencegah keuntungan (advantage) dari peluang (opportunities)yang ada, selanjutnya bagaimana kekuatan (strengths) mampu menghadapi ancaman (threats) yang ada, dan terakhir adalah bagaimana cara mengatasi kelemahan (weaknesses) yang mampu membuat ancaman (threats) menjadi nyata atau menciptakan sebuah ancaman baru.

CONTOH KASUS :
Saya mengambil PT. PLN (Persero) sebagai contoh kasus SWOT. Berikut Visi dan Misi PT. PLN:


1)      Visi
Diakui sebagai Perusahaan Kelas Dunia yang Bertumbuh kembang, Unggul dan Terpercaya dengan bertumpu pada Potensi Insani.

2)      Misi
Menjalankan bisnis kelistrikan dan bidang lain yang terkait, berorientasi pada kepuasan pelanggan, anggota perusahaan dan pemegang saham.
Menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat.
Mengupayakan agar tenaga listrik menjadi pendorong kegiatan ekonomi.
Menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan.

STRENGTHS           :
  • Perusahan besar berpengalaman dan teruji, perusahan ini sudah mulai berdiri semenjak akhir abad 19 hingga saat ini
  • Jaringan besar, hampir semua kebutuhan listrik di wilayah Indonesia di pasok oleh PT. PLN
  • Pelayanan dan customer care yang tersedia untuk publik yang mudah diakses

WEAKNESS             :          
  • Bila terjadi pemadaman bergilir, tidak ada kompenesasi untuk pelanggan yang merasa dirugikan
  • Nilai subsidi yang dirasa rendah

OPPORTUNITIES   :
  • Menerima pelajar / mahasiswa untuk magang diperusahaan tersebut
  • Mensuplai listrik kedaerah-daerah yang belum tersentuh listrik

THREATS                 :          
  • Perusahaan listrik milik swasta
  • Oknum nakal yang mencuri listrik
  • Bencana alam


Jadi kesimpulannya setelah saya menganalisis semua faktor, langkah selanjutnya adalah bagaimana memaksimalkan kekuatan (strengths), menutupi kelemahan (weaknesses), memanfaatkan peluang (opportunities), dan menangkal semua ancaman (threats) yang datang, semoga analisa tersebut dapat berguna.

Sumber            :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar